Senin, 14 April 2014

DESAIN RUMAH TROPIS

     Maket di atas adalah contoh desain rumah tropis modern,rumah tropis modern sangat cocok di bangun di Indonesia,karena indonesia memiliki iklim tropis yang mempunyai dua musim yaitu musim hujan dan musim kemarau.

Jumat, 07 Maret 2014

KARYA-KARYA FRANK LLOYD WRIGHT


Frank Lloyd Wright disebut sebagai salah satu arsitek paling kenamaan di era modern, dengan karya lebih dari 300 desain rumah. Frank Llyord Wright juga menjadi arsitek yang dikagumi hingga sekarang oleh arsitek-arsitek lain. Saya mencoba mengupas dan belajar tentang arsitektur Frank Llyord Wright sekaligus menunjukkan beberapa kualitas desainnya yang mungkin bisa memberikan inspirasi.

Cita rasa arsitektur Frank Llyord Wright dimulai dengan permainan menyusun balok yaitu ‘Froebel Blocks” merupakan permainan dan metode pendidikan untuk anak-anak. Permainan ini kelak
memberikan inspirasi pada intuisi spasial Frank Llyord Wright untuk karya-karyanya, Permainan ini mengajak anak-anak memahami ruang dalam skala kecil dengan menyusun balok-balok dalam berbagai bentuk, dalam hal ini mengasah kepekaan mereka akan konsekuensi ruang akibat penyusunan dan penataan balok.
Salah satu karya frank lloyd wright adalah Fallingwater yang di bangun pada tahun 1935-1939  diperuntukan bagi bapak dan ibu Edgar J. Kaufmann sr, di Bear Run,Pennsylvania. Fallingwater ini dirancang sesuai dengan keinginan wright untuk menempatkan para tamu disekitar lingkungan,dengan mengalirkan air terjun dibawah bangunan dan menyesuaikan dengan tempat dan keadaan alam di sekitarnya. Konstruksinya menggunakan rangkaian balkon didukung balok balok, dengan menggunakan batu kapur untuk semua permukaan vertikal dan beton untuk permukaan horizontal.
a.       Bentuk Fasade
Falling Water memilii karakter bidang horizontal dan vertikal yang sangan kuat. Bidang bidang tersebut terbentuk dari bidang persegi empat yang dikomposisikan sedemikian rupa oleh Wright sehingga membentuk bentukan masa yang dinamis.
Tidak hanya komposisi vertikal dan horizontal, namun skala dan dimensi bidang yang berbeda pun menjadi pertimbangan agar bangunan tidak hanya terlihat sebagai rumah kotak kotak saja.
Penerapan konsep menonjol dengan bayangan pun dulakukan Wright sehingga menjadi nilai tambah.
b.      Masa bangunan


Arsitek Amerika Serikat "Frank Lloyd Wright"

Frank Lloyd Wright (8 Juni 1867 – 9 April 1959) adalah seorang arsitek terkenal dari awal tahun 1900-an. Rumahnya terkenal dengan julukan Robbie House, yang tata ruangnya seperti jaringan jalan yang ruwet dan jendela kaca bernoda geometris. Informasi rumah itu bisa didapatkan dalam buku The Wright 3 karya Blue Balliet. Frank Lloyd Wright memegang jimat khusus dalam bentuk ikan Jepang nefrit. Ia mengembangkan serangkaian gaya yang amat bersifat perorangan, memengaruhi rancang bangunan di seluruh dunia, dan hingga saat ini masih merupakan arsitek terkenal dari Amerika Serikat. Wright juga terkenal sepanjang hidupnya. Kehidupan pribadinya yang berwarna sering menjadi berita utama, utamanya tentang kegagalan 2 pernikahan pertamanya dan pembakaran serta pembunuhan di studio Taliesin miliknya pada tahun 1914.

Frank Lloyd Wright lahir di kota pertanian Richland Center, Wisconsin, Amerika Serikat, pada tahun 1867, dan bernama Frank Lincoln Wright. Ayahnya, William Carey Wright (1825-1904)
adalah seorang orator lokal dikagumi, guru musik, pengacara dan menteri sesekali keliling. William Wright telah bertemu dan menikah Anna Lloyd Jones (1838-1839 - 1923), seorang guru sekolah kabupaten, tahun sebelumnya saat ia bekerja sebagai pengawas sekolah untuk Richland County. Awalnya dari Massachusetts, William Wright telah menjadi pendeta Baptis namun ia kemudian bergabung dengan keluarga istrinya dalam iman Unitarian. Anna adalah anggota keluarga Jones yang besar, makmur dan terkenal Lloyd Unitarian, yang telah beremigrasi dari Wales untuk Spring Green, Wisconsin. Salah satu saudara Anna adalah Jenkin Lloyd Jones, yang akan menjadi tokoh penting dalam penyebaran iman Unitarian di Amerika Serikat Barat.